Zakaria Atlet Atletik Raih Medali Kedua Pada Peparpenas XVI Papua Tahun 2021
by ADMIN DISPORA NTB in KEOLAHRAGAAN

Jayapura, Papua - Kabar gembira dari stadion Lukas Enembe, Sentani Kabupaten Jayapura pada ajang Peparnas XVI Papua Tahun 2021 yang dilaksanakan pada Selasa, (09/11/2021).
Atlet Atletik Zakaria asal Kab. Sumbawa kembali menoreh prestasi mendapat Medali PERUNGGU pada Cabor Atletik nomor Lompat Jauh Putra Klasifikasi T20 dengan Jauh Lompatan 6,29M. Sedangkan juara pertama diraih oleh atlet dari Provinsi Jawa Barat dengan jauh lompatan 6,54 M dan Juara kedua diraih oleh atlet dari Provinsi Sumatera Barat dengan jauh lompatan 6,33 M.
Mohon doa dan dan dukungan kepada seluruh masyarakat, Semoga para atlet penyandang disabilitas NPC NTB yang berlaga di ajang Peparnas XVI Papua kembali meraih medali dan mengharumkan nama NTB.
2 years ago Zakaria Raih Medali Kedua Peparpenas XVI Papua 2021