1 Bulan Sudah Berjalan, Atlet Pelatda PON XX NTB Tetap Fokus Berlatih Untuk Mencapai 17 Emas
by ADMIN DISPORA NTB in KEOLAHRAGAAN

Mataram - Pelaksanaan Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) PON XX NTB sudah berjalan satu bulan, sejak dimulai 1 Oktober 2020. Pemusatan latihan sebagai persiapan menghadapi PON XX Tahun 2021 di Papua tersebut, berlangsung dalam suasana tidak biasa yakni, digelar di tengah-tengah pandemi Kovid-19. Selain itu, atlet juga harus beradaptasi dengan musim penghujan. Meski demikian, semangat berlatih para atlet tetap tinggi. Demi NTB, mereka tetap termotivasi ingin memberikan yang terbaik untuk daerah di PON XX Tahun 2021 nanti.
Seperti diketahui, dalam menjalani Pelatda, diwajibkan seluruh atlet, pelatih hingga Panitia Pelatda untuk melakukan pemeriksaan epidemiologi suspect Kovid-19. Selain itu, dilakukan juga sterilisasi menggunakan disinfektan terhadap seluruh sarana dan fasilitas yang digunakan oleh para atlet pelatda NTB, baik tempat latihan maupun tempat tinggal yang dipergunakan. Hal itu semata-mata sebagai usaha pencegahan dan penanggulangan penyebaran virus covid-19. Dalam setiap kesempatan, juga dilakukan penyuluhan pencegahan dan penanggulangan Kovid-19 kepada para atlet dan pelatih.
3 years ago Pelatda PON XX NTB