Seminar keolahragaan jsc 2022 dibalik topeng atlet jilid ii
by ADMIN DISPORA NTB in BERITA KEOLAHRAGAAN

MATARAM - Selasa, 31 Mei 2022. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi NTB menghadiri sekaligus memberikan materi dalam kegiatan Seminar Keolahragaan JSC 2022 dengan tema Dibalik Topeng Atlet Jilid II Perlindungan Hukum dalam Pemberdayaan dan Kesejahteraan Atlet Difabel yang bertempat di Ruang Sidang Utama Fakultas Hukum Universitas Mataram.
Kegiatan ini dihadiri juga oleh Dekan Fakultas Hukum Universitas Mataram, Wakil Ketua Bidang Pembinaan & Prestasi NPC, Akademisi Fakultas Hukum Universitas Mataram, BEM Fakultas Hukum Unram, Ketua JSC FH Unram, UKM olahraga Undikma dan UKM Olahraga UIN Mataram.
Seminar Keolahragaan ini membahas terkait dengan;
1. Bagaimana peran perlindungan hukum untuk melindungi atlet difabel dan hak-hak apa saja yang diperoleh oleh atlet difabel tersebut.
2. Gambaran umum NPC melakukan pembinaan terhadap atlet difabel dan latar belakang NPC (National Paralympic Committee). dan
3. Bagaimana pemberdayaan yang dilakukan oleh instansi pemerintah terhadap atlet difabel tersebut.
Kadispora NTB dalam paparannya mengatakan bahwa peran pemerintah yang pertama yaitu melakukan pembinaan namun bukan terhadap atletnya langsung tetapi terahadap organisasi yang menaunginya. Terkait dengan reward secara finansial yang didapat oleh atlet difabel sama dengan reward yang diterima oleh atlet non difabel.
Atlet yang memiliki kebutuhan khusus tidak boleh di anggap sebelah mata. Olahraga yang paling penting adalah sportifitas. Terdapat pepatah yang mengatakan bahwa Jangan hitung apa yang hilang, tapi hitung apa yang terisisa.
Bersama Kita Bisa, NPC NTB untuk indonesia !
Salam Olaharaga !
1 year ago #sahabtporantb #disporantb #ntbgemilang #npcntb #jscfhunram